Ribuan Peserta Bakal Meriahkan Jambore KORMI ke-2 di Purwakarta

Poster Jambore KORMI Purwakarta ke-2. (Foto: Instagram @anneratna82)

“Kita juga telah mempersiapkan venue olah raga lainnya sehingga semua cabang olah raga bisa digelar selama Jambore KORMI berlangsung,” kata Bupati Anne Ratna Mustika.

Sementara itu, Ketua Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Purwakarta Iyus Permana mengatakan, sejumlah induk cabang olah raga (INORGA) telah menyatakan siap berpartisipasi dalam Jambore KORMI.

Baca Juga:  Anak Bungsunya Ulang Tahun, Bupati Anne Ratna Mustika: Tumbuhlah Menjadi Anak yang Solehah

“Dari total 30 INORGA yang terdaftar di KORMI Purwakarta, sebanyak 22 INORGA telah menyatakan siap tampil dalam Jambore KORMI kali ini. Kita akan terus mematangkan berbagai persiapan agar semua cabang olah raga rekreasi bisa tampil dengan baik,” kata Iyus.

Baca Juga:  Gerindra Ingin Kader Internal Partai Maju di Pilwakot Bogor 2024, Siapa Sosoknya?

Iyus mengatakan, 22 INORGA yang telah menyatakan siap tampil itu adalah cabang olah raga diantaraya senam tera, senam kreasi, panahan tradisional, layangan, ketapel, skateboard, gulat tangan, panco, takewondo, karate, kempo, pencak silat, air softgun, sepeda BMX, dan panjat gunung.

Baca Juga:  Bupati Purwakarta Positif Covid-19, Kini Tengah Jalani Isolasi Mandiri

Menurut Iyus, jumlah peserta Jambore KORMI Kedua ini akan diikuti sebanyak 6,200 peserta yang terdiri dari para atlit, pelatih, manajer dan para pengurus INORGA.