JABARNEWS │ BANDUNG – Sebanyak 50 ribu petani di Kabupaten Bandung, Jawa Barat, menerima dana bantuan berupa hibah melalui program Kartu Tani Sibedas. Untuk mensukseskan program tersebut, Pemkab Bandung telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp25 miliar.
Bupati Bandung, Dadang Supriatna mengatakan, dana hibah dalam program Kartu Tani Sibedas ini ditransfer langsung ke rekening kelompok tani sebesar Rp500 ribu per orang.
Menurut Dadang, program Kartu Tani Sibedas merupakan bentuk kepedulian sekaligus komitmen pemerintah daerah dalam mendorong pengembangan sektor pertanian. “Bagaimana pun, pertanian adalah lokomotif pembangunan perekonomian di Kabupaten Bandung,” tandasnya.
Dadang menegaskan, pembangunan pertanian merupakan prioritas Pemkab Bandung selama kepemimpinannya. Selain menetapkan sebagai salah-satu sasaran pembangunan, Pemkab Bandung juga telah mengeluarkan berbagai regulasi serta program yang mengarah pada pengembangan sektor pertanian, termasuk Hibah Bagi Poktan Sibedas.