Ridwan Kamil menjelaskan, selama tiga tahun terdapat 21 pasar tradisional di Jabar yang direnovasi agar bisa semakin menarik warga untuk kembali belanja di pasar.
Untuk itu Gubernur Jabar itu berpesan kepada pedagang agar bisa menjaga kebersihan dan kenyamanan pasar tradisional, agar bisa kembali meningkatkan perekonomian.
Ridwan Kamil menyebut, Pasar Pasalaran terdapat lebih dari 1.400 pedagang yang akan menempati kios dan menjadi pasar tradisional terbesar di wilayah 3 Cirebon.
“Dalam tiga tahun ini kita sudah merenovasi sebanyak 21 pasar tradisional,” tandasnya. (Red)