Ridwan Kamil Sebut Tol Cisumdawu akan Berkontribusi pada Ekonomi Jabar

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. (Foto: Rian/JabarNews).

Menurut Ridwan Kamil, pemerintah berkomitmen memeratakan pembangunan melalui konektivitas wilayah, di antaranya dengan menghadirkan jalan tol. Melalui jalan tol, distribusi logistik antardaerah akan lebih cepat dan menciptakan banyak manfaat yang nyata dirasakan masyarakat.

Baca Juga:  Bantu UKM, Ninja Xpress Hadirkan Layanan Satu Pintu Pengadaan Barang

“Semoga semua PSN (Proyek Strategis Nasional) di Jawa Barat lancar. Setiap kenaikan Jabar sama dengan kenaikan Indonesia,” bebernya.

Ridwan Kamil menyempaikan bahwa Jabar banyak mendapat benefit dari kehadiran proyek strategis nasional (PSN). Dengan proyek strategis nasional, ekonomi regional dapat ditingkatkan seiring dengan kenaikan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga:  KPK Sebut Perguruan Tinggi Miliki Peran Dalam Pemberantasan Korupsi

“Jabar provinsi, salah satu yang paling banyak mendapatkan benefit PSN. Kereta cepat Agustus akan dimulai operasinya, Tol Cisumdawu akan diresmikan, Bandara Kertajati sudah (berjalan),” tandasnya. (Red)

Baca Juga:  Sahrul Gunawan Nomor 1 di Pilkada Bandung: Apakah Ini TANDA Menuju Kemenangan?