Sambil Sapa Warga, Eti Cicipi Serabi

JABARNEWS | KOTA CIREBON – Kota Cirebon yang sarat dengan kuliner khasnya, menjadi daya tarik para wisatawan. Karennya, Kota Cirebon menjadi salah satu destinasi wisata pilihan saat ini.

Pemberdayaan usaha kecil di Kota Cirebon pun harus betul-betul diutamakan. Sebagai wujud pemerataan usaha di semua sektor, khususnya usaha rumahan yang dikelola secara mandiri.

Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Cirebon Nomor Urut 2, Drs Nashrudin Azis SH dan Dra Hj Eti Herawati mengaku akan terus melakukan yang terbaik dari yang sudah baik.

Baca Juga:  Dapat Nomor 1 di Pilkada 2024, Ini Kata Calon Bupati Purwakarta Om Zein

Dalam kesempatan sapa warga di Kanggraksan Kecamatan Harjamukti, Calon Wakil Walikota, Eti Herawati mencicipi makanan tradisional Cirebon, Serabi.

Tak hanya mencicipi Serabi dan berdialog dengan pedagangnya, namun Eti juga mendatangi setiap rumah bertemu lansia dan berdialog, dan selalu menengok warga yang sedang sakit.

Baca Juga:  Cimahi Masuk Zona Merah, Pemain Persib Ini Minta untuk Tak Remehkan Virus Corona

“Usaha rumahan atau usaha kecil harus jadi prioritas dalam pengembangan potensi daerah. Apalagi, Kota Cirebon khas dengan kulinernya. Tentu ini harus jadi prioritas,” paparnya.

Lewat sapa warga yang dilakukan, Eti mencoba menggali segala potensi yang ada di tengah masyarakat sebagai bagian dari program percepatan pembangunan dan kemajuan daerah.

“Kita akan wadahi potensi yang ada ditengah masyarakat. Dan lewat turun langsung ini, kita bisa mensinkronkan lewat program SEHATI. Banyak hal yang menjadi masukan dan prioritas masyarakat,” ungkap Eti.

Baca Juga:  Tedy Rusmawan Resmikan Buruan SAE Mang Oded

Wanita yang ramah dan murah senyum ini, terus melakukan dialog dan membaur dengan warga saat kampanye. Hal itu, dilakukan Eti, karena melayani masyarakat menjadi prioritanya bersama Azis. (One)

Jabarnews | Berita Jawa Barat