JABARNEWS | SERDANG BEDAGAI – Dalam rangka menyambut HUT RI ke-77, Dewan UKM Kabupaten Serdang Bedagai kerjasama dengan Dinas Pasar dan Dinas Pendidikan Kabupaten Serdang Bedagai menggelar lomba tari kreasi tingkat pelajar.
Ketua panitia Riana Sihombing mengatakan, lomba tari kreasi diikuti sebanyak 16 peserta pelajar SD dan SMP. Sementara lomba sepeda hias diikuti sebanyak 8 peserta.
Baca Juga: Menang Adu Pinalti, Barusta FC Juara Piala Firkopimda Serdang Bedagai Cup U-23 Tahun 2023
“Lomba tari kreasi antar pelajar dalam rangka menyambut HUT RI ke-77,” ucapnya.
Kata dia, kegiatan dilaksanakan di pasar rakyat dengan tujuan pasar rakyat Sei Rampah dalam meningkatkan perekonomian para pedagang.
Baca Juga: Imbas Banjir Garut, Rudy Gunawan Minta Kampung yang Berada di Bantaran Sungai Dikosongkan
“Sebab dengan digelarnya acara di pasar rakyat, tingkat jual beli akan bertambah,” terang dia.