Bikin Logo HJKB Ke-214, Widya N Firdansyah: Gak Nyangka Menang

Bikin Logo HJKB Ke-214, Widya N Firdansyah: Gak Nyangka Menang
Widya N Firdansyah (Insert:foto) dengan karyanya Logo HJKB Ke 214 Kota Bandung

 

JABARNEWS | BANDUNG – Desain Grafis jebolan ITB Widya N Firdansyah mengaku tidak menyangka, desain logo Hari Jadi Kota Bandung (HJKB) Ke-214 bikinanya berhasil memenangkan sayembara dan berhak atas hadiah Rp 15 juta.

Pada Selasa, 21 Mei 2024, Kota Bandung nge-launching Logo HeJKB ke-214 (HJKB). Logo ini hasil karya  pria asal Kopo, Kota Bandung, itu mengalahkan logo dari 85 perserta lainya.

Disbudpar (Dinas Kebudayaan dan Pariwisata) bikin sayembara buat milih logo ini dari tanggal 8-21 Mei 2024. Dan ternyata, dewan juri memilih logo buatan Widya sebagai yang terbaik.

Baca Juga:  Ema Sumarna: Pemkot Bandung Larang Bazar Selama Ramadhan di Lima Lokasi

Pas habis peluncuran logo, Widya cerita kalau dia nggak nyangka banget logonya bisa kepilih jadi logo resmi HJKB tahun ini.

Ngak Nyangka Menang

“Aku beneran nggak nyangka logo aku bisa kepilih jadi logo resmi HJKB, soalnya banyak banget logo yang keren-keren. Di Instagramnya Disbudpar juga banyak logo yang keren. Jadi aku kaget banget bisa terpilih sama dewan juri,” katanya.

Widya jelasin kalau logonya itu ngegambarin semangat kolaborasi buat bikin Bandung yang maju dan berkelanjutan.

Baca Juga:  Peternak Kelinci di Cianjur Kewalahan Penuhi Pesanan Tiap Pekannya

“Aku ambil inspirasi dari semangat, kepikiran soal Bandung Lautan Api. Jadi muncul deh bentuk api, terus ada juga pohon dan daun,” ungkapnya.

Terkait :Resmi! Pemkot Bandung Rilis Logo HJKB 214: Makna Motivasi Semangat Bandung Lautan Api

“Dengan tema Maju Berkelanjutan, pohon dan daun itu bisa ngegambarin keberlanjutan,” tambahnya.

Buat info aja, Widya ini spesialis logo yang lulusan jurusan Matematika ITB dan sekarang kerja di PT. LEN Industri (Persero) sebagai Analis.

Baca Juga:  Ini Alasan Anies Baswedan Naikan UMP di DKI Jakarta

Widya berharap di usia ke-214 ini, Kota Bandung bisa terus maju dan bikin masyarakatnya makin sejahtera dan bahagia.

“Harapannya, Kota Bandung sesuai temanya bisa terus maju dan berkelanjutan sampai masyarakatnya sejahtera dan bahagia,” katanya.

Sebelumnya, Widya udah menangin berbagai lomba desain, di antaranya:

  1. 1st Winner 50 Years Gunung Madu Plantations (2024)
  2. 1st Winner Unofficial Logo 537 Tahun Kabupaten Gresik (2024)
  3. Top 3 Logo 1274 Tahun Kabupaten Salatiga (2024)(red)