Sementara itu saat dikonfirmasi, Kapolsek Kawalu Kompol Sunarjono membenarkan penemuan mayat tersebut.
“Kami bersama Tim Inafis Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota Polda Jabar mendatangi TKP dan mencari keterangan saksi-saksi, kemungkinan korban terpeleset ke kolam tersebut,” ujarnya.
“Pihak keluarga sudah menerima hal ini sebagai musibah dan membuat surat pernyataan tidak bersedia diautopsi atau menempuh jalur hukum, selanjutnya dilakukan pemulasaraan jenazah oleh keluarga korban,” tandasnya. (Red)