Seorang Pria Berkebutuhan Khusus Ditemukan Tewas di Sungai Cibuluh Bogor, Ini Diduga Penyebabnya

Evakuasi pria berkebutuhan khusus ditemukan tewas tenggelam di Sungai Cibuluh Bogor (Foto: Istimewa).

“Jadi pertama kali ditemuinnya sama warga situ juga, dia lagi mancing. Nah pertama ditemuin juga memang langsung bisa dikenalin identitas korban, jadi warga kenal sama korban,” ucapnya.

“Korban merupakan orang berkebutuhan khusus atau terbelakang mental dan pernah direhab di BRSPDI Ciung Wanara yang saat ini bernama Sentra Terpadu Inten Soeweno (STIS) sekitar 25 tahun yang lalu,” tambhanya.

Baca Juga:  Antisipasi longsor Susulan, BPBD Jabar Lakukan Asesmen di Dramaga Bogor

Yunli menyebut tidak ada tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. Dari hasil olah TKP terungkap bahwa korban diduga sempat terpeleset ke sungai hingga akhirnya tewas tenggelam karena tidak bisa berenang.

Baca Juga:  Kokoh Di Puncak Klasemen, Gomez: Harus Lebih Fight

“Dugaanya korban meninggal karena tenggelam, kita sudah cek dan tidak ditemukan adanya tanda kekerasan,” ujarnya.

“Kemudian warga sekitar termasuk ketua RT sepakat untuk memakamkan korban, karena korban memang tidak ada keluarganya. Kita sempat akan bawa ke rumah sakit dengan harapan nanti pihak rumah sakit yang melakukan pengurusan, tapi warga dan ketua RT meminta agar mereka yang urus pemakamannya,” tandasnya. (Red)

Baca Juga:  Sanksi Menanti Resto dan Hotel Jika Tak Miliki IPAL di Bekasi