Setiawan Wangsaatmaja Klaim Peresmian Masjid Al Jabbar Bakal Dihadiri Ribuan Orang, Ini Daftarnya

Masjid Raya Al Jabar
Sekretaris Daerah Provinsi Jabar Setiawan Wangsaatmaja mengecek kesiapan dan memimpin gladi kotor peresmian Masjid Raya Al Jabar di Kota Bandung,Jumat (23/12/2022).(Foto: Biro Adpim Jabar).

Di bangun sejak Desember 2017, masjid kebanggaan masyarakat Jabar dibangun di atas embung, atau kolam retensi serta dilengkapi bangunan penunjang lainnya.

Saat peresmian nanti, sejumlah tokoh ulama dijadwalkan hadir. Kegiatan ceramah dan hiburan Islami pun siap menabligkan acara peresmian sarana ibadah.

Baca Juga:  Soal Penertiban PKL dan Bangli, Satpol PP Kota Bandung Tegaskan Hal Ini

“Kemudian yang krusial lagi adalah seremoni, perlu dipersiapkan dari sisi waktu, oleh karena itu paling tidak bisa dipastikan setiap sesi waktunya berapa menit (misalnya),” kata Setiawan.

Baca Juga:  Citarum Harum Sudah Genap 4 Tahun, Ridwan Kamil : Akan Bermanfaat Bagi Bandung Raya

Selanjutnya untuk menjaga kebersihan lingkungan masjid yang dikunjungi ribuan jemaah, maka tempat-tempat sampah juga disiapkan.

Mengantisipasi hujan, Setiawan pun menganjurkan jemaah yang akan hadir pada acara peresmian untuk sedia payung. “Juga perlu dipastikan peserta membawa payung pribadi, antisipasi hujan,” tandasnya. (Red)

Baca Juga:  Meski Telah Siap, Disdik Jabar Alami Masalah Simulasi KBM Tatap Muka