Soroti Kesejahteraan, Jeje Wiradinata Dialog dengan Nelayan Pantai Santolo

Jeje Wiradinata
Calon Gubernur Jawa Barat dari PDIP Jeje Wiradinata, bersilaturahmi dan berdialog langsung dengan nelayan dan tokoh masyarakat di kawasan Pantai Santolo, Kabupaten Garut, Selasa (8/10/2024). (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | GARUT – Calon Gubernur Jawa Barat dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Jeje Wiradinata bersilaturahmi dan berdialog langsung dengan nelayan dan tokoh masyarakat di kawasan Pantai Santolo, Kabupaten Garut, Selasa (8/10/2024).

Baca Juga:  Nelayan di Wilayah Pesisir Utara Karawang Keluhkan Pendangkalan Muara

Calon Gubernur Jawa Barat nomer urut 2, Jeje Wiradinata menyoroti pentingnya kesejahteraan nelayan yang merupakan mata pencaharian utama bagi masyarakat di kawasan pesisir pantai selatan Jawa Barat itu.

“Saya lahir di Pangandaran sebagai seorang anak nelayan kecil, jadi saya paham dengan kehidupan para nelayan,” kata mantan Bupati Pangandaran dua periode ini.

Baca Juga:  PAD Turun Drastis dan Defisit Anggaran Rp100 Miliar, Bupati Pangandaran: Kita Porak Poranda

Didampingi Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jabar Ketut Sustiawan, Cagub Jeje melihat potensi besar yang ada di pesisir sepanjang pantai selatan. Tentu, kata dia, hal tersebut harus menjadi perhatian.

Baca Juga:  Warga Kaget Pabrik Sumpit Ini di Gerebeg BNN

“Karena nelayan mereka garda terdepan dalam mendapatkan kebutuhan pokok masyarakat, terutama yang sering konsumsi ikan,” ucap Jeje.