Tanggapan Bupati Indramayu Usai Lucky Hakim Bertemu Ridwan Kamil

Nina Gustina dan Lucky Hakim
Bupati Indramayu Nina Gustina dan Wakil Bupati Lucky Hakim. (foto: istimewa)

Sebagai sahabat, kata Nina, dirinya akan selalu mendukung karir dan kesuksesan Lucky Hakim dimana pun berada. “Kita tetap menjadi sahabat terbaik juga saling mendoakan,” tandasnya.

Seperti diketahui, dalam beberapa pekan terakhir, warga Indramayu dihebohkan dengan keputusan Lucky Hakim yang mengajukan pengunduran diri sebagai Wakil Bupati Indramayu. Meski sang aktor tak menjelaskan alasan dirinya mengundurkan diri, publik menilai persoalan tersebut dipicu adanya keretakan hubungan antara dirinya dengan Bupati Nina.

Baca Juga:  Diduga Dibuang, Warga Temukan Bayi Laki-laki di Jongko Nanas

Terakhir, Lucky juga sempat menemui Gubernur Ridwan Kamil. Pertemuan tersebut sekaligus mengklarifikasi soal pengunduran dirinya sebagai Wakil Bupati Indramayu.

Menanggapi hal tersebut, Ridwan Kamil berjanji segera menyelesaikan persoalan-persoalan yang terjadi di Kabupaten Indramayu. Ia pun mengaku akan bertemu dengan Bupati Nina Agustina untuk membahas persoalan tersebut. (red)

Baca Juga:  Ini Tanggapan Ridwan Kamil Soal Hukuman Mati Predator Sek Herry Wirawan