Tercatat 37 Orang Meninggal Dalam Laka Lantas Selama Arus Mudik dan Balik Lebaran 2022 di Jabar

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo. (Foto: Dok. Polda Jabar).

JABARNEWS | BANDUNG – Sebanyak 37 orang tewas dalam kecelakaan lalu lintas selama arus mudik dan balik lebaran 2022 di Jawa Barat.

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Ibrahim Tompo mengatakan, berdasarkan catatan Ditlantas Polda Jabar ada 37 orang tewas dan 103 orang mengalami kecelakaan lalu lintas (lalin) pada arus mudik dan balik Idul Fitri 1443 Hijriah mulai dari H-1 sampai H+10.

Baca Juga:  BPJS Ketenagakerjaan Beri Santunan Ratusan Juta ke Pegawai Non-ASN Pemkot Depok

“Laka 103 orang, kalau tahun lalu ada 133 orang,” katanya, Senin (9/5/2022).

Ia menjelaskan, jumlah tersebut lebih rendah dibandingkan dengan tahun lalu yaitu 78 orang. Sementara itu, kasus meninggal tersebut paling sering terjadi di jalur arteri.

Baca Juga:  Bambang Tirtoyuliono Ingin Pilkada 2024 di Kota Bandung Berjalan Kondusif dan Terkendali

“Meninggal dunia ruas jalan arteri 36 dan tol 1 kejadian,” ucapnya.