Terlalu! Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan Dicatut Dugaan Penipuan Sumbangan Masjid

karikatur Sahrul Gunawan. (Foto: Dodi/Jabarnews)

JABARNEWS | BANDUNG – Wakil Bupati Bandung yang juga seorang artis Sahrul Gunawan, dicatut namanya dalam kasus dugaan penipuan dengan modus sumbangan pembangunan masjid melalui pesan WhatsApp.

Baca Juga:  Tergiur Rp2 Miliar, Kades Ciranjang Cianjur Jadi Korban Penggandaan Uang, Langsung Pingsan

Dalam sebuah pesan WhatsApp yang beredar bernomor 08183833463206 tertulis mengatasnamakan Bupati Bandung, Sahrul Gunawan.

“Perkenalkan saya Sahrul Gunawan, Wakil Bupati Bandung.” klaimnya.

Baca Juga:  Soal Tes Kesehatan Paslon, RSHS Bandung Sebut Beberapa Orang Perlu Pemeriksaan Lebih Lanjut

Nomor tersebut pun menyampaikan perihal permohonan bantuan untuk pembangunan masjid, dengan terlebih dahulu meminta data diri yang dihubunginya dengan dalih untuk memudahkan proses.

Baca Juga:  M.Iriawan Siap Jadi Ketua PSSI Gantikan Edi

“Supaya donasi bisa tersalurkan, pelaksanaan penyaluran via transfer.” tulisnya dalam WhatsApp.