JABAR NEWS | KARAWANG – Puluhan warga kelurahan Plawad, Kecamatan Karawang Timur geruduk Kantor Kelurahan Plawad, Jumat (19/05/2017). Kedatangan mereka menuntut agar Lurah Plawad Ucu Ahmad Saehu dimutasi dari jabatannya.
Aksi Demomstrasi yang dipimpin oleh Ketua Karang Taruna Kelurahan Plawad, Hendra Wijaya. Ini didasari atas ketidakpuasan warga terhadap kinerja lurah selama ini.
Mereka menilai Lurah Plawad sudah tidak lagi total dalam mengurusi masyarakatnya. Dinilainya pula Lurah Plawad kerap kali melakukan kebijakan yang semena-mena. Juga selalu jarang berada di tempat sehingga menghambat proses administrasi yang dibutuhkan warga Kelurahan Plawad.
“Kami perhatikan, kelurahan ini sering sepi dan lurah sering tidak berada di tempat, sehingga mau meminta tanda tangan untuk pembuatan KTP saja harus bolak-balik, dan banyaknya pungutan liar kepada masyarakat,” ungkap Hendra.
Selain itu, dikatakan Hendra, pihaknya juga menuntut Lurah Plawad transparan dalam anggaran pembangunan dan anggaran kepemudaan kepada masyarakat. Dan mobil dinas kelurahan yang seharusnya dipakai untuk melayani kepentingan masyarakat, tidak lagi digunakan untuk kepentingan pribadi lurah sendiri.
Lurah Plawad Ucu Ahmad, tampak hadir menemui pengunjuk rasa setelah sholat Jum’at. Dalam pertemuan itu, hadir juga Lembaga Pemberdayaan Masyarakat, MP Kecamatan Karawang Timur dan perwakilan dari Polsek Karawang Timur.
Pada kesempatan pertemuan tersebut, Lurah Plawad berjanji mulai terhitung hari ini akan menyimpan mobil dinas kelurahan 24 jam di kantor kelurahan dan dirinya akan memperbaiki kinerjanya yang selama ini dianggap tidak disiplin untuk menjadi lebih baik lagi.
“Terkait mutasi saya pasrahkan saja pada Camat Karawang Timur, bagaimana kebijakan beliau nanti,” kata Ucu kepada Jabar News. (Mul)
Jabar News | Berita Jawa Barat