Sementara itu, General Manager Marketing Timezone Indonesia, Kikie Randini menjelaskan, bagaimana keunikan Social Bowling bisa menjadi daya tarik utama di Timezone PVJ,
“Selain keseruan Social Bowling, di venue terbaru ini juga tersedia ruang party untuk merayakan hari bahagia guest Timezone, mulai ulang tahun, atau perayaan kantor, yang dipandu oleh party host yang akan menjadikan acara semakin seru dengan bermain di Timezone,”ujarnya.
Untuk semakin memeriahkan momen grand opening venue Timezone PVJ, ada banyak aktivitas yang memanjakan guest setia Timezone, misalnya pemegang kartu Blue Elite dan Gold Power Card Timezone diberi kesempatan ekslusif mencoba mesin permainan terbaru di PVJ dengan layanan spesial.
“Kesempatan ekslusif untuk mencoba mesin permainan terbaru bagi pemegang kartu Blue Elite dan Gold Power Card menjadi salah satu cara kami memberikan layanan terbaik bagi pelanggan setia Timezone, selain itu selama masa grand opening juga ada banyak kegiatan yang Timezone persiapkan untuk menarik warga Bandung hadir ke venue terbaru Timezone, mulai dari aktivitas mewarnai untuk anak-anak, kompetisi antar komunitas,” tandasnya. (Red)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News