Upaya pencegahan perundungan, sambung dia, merupakan tanggung jawab bersama, bagaimana semua pihak menerapkan pola pembelajaran dan pola asuh anak di ruang lingkup sekolah maupun di luar sekolah.
Termasuk, upaya mengedukasi anak-anak dalam melakukan aktivitas di dunia mayanya atau saat menggunakan telepon seluler agar lebih bijak dan bisa menangkal setiap hal yang akan menimbulkan sesuatu negatif pada anak.
“Nantinya bagaimana pola update guru dalam menyikapi pola-pola milenial dalam berselancar di dunia maya, ini harus disikapi bersama,” tandasnya. (Red)