Tingkatkan Mutu Pendidikan, SMK Taruna Sakti Purwakarta Terus Berkolaborasi

SMK Taruna Sakti
SMK Taruna Sakti Purwakarta saat berkolaborasi dengan PT. Telkom Indonesia. (Foto: Gin/JabarNews).

“Selain bantuan satu unit komputer PC, kita juga berkolaborasi terkait Sertifikasi Kompetensi siswa di Bidang IoT dan Pengembangan Telekomunikasi,” ucapnya.

Gilang menambahkan, SMK Taruna Sakti Purwakarta juga mendapat dukungan Pembelajaran berbasis PIJAR dan kolaborasi unit produksi SMK Taruna Sakti Purwakarta melalui program Indibiz.

Baca Juga:  Satu Rumah di Wanayasa Purwakarta Rusak Akibat Longsor

“Kita juga didukung dengan Laboratorium Fiber Telkom dan siswa SMK Taruna Sakti bisa magang serta kunjungan industri ke PT. Telkom Indonesia,” sebutnya.

Baca Juga:  Pemkab Karo Lakukan Antisipasi Munculnya Klaster Baru Covid-19

Gilang menyebut, dengan keterlibatan industri harapannya dapat menghasilkan lulusan pendidikan vokasi yang berkompeten, serta menciptakan ekosistem pendidikan vokasi dengan SDM yang unggul.

Baca Juga:  Gangguan Listrik Turun Lebih dari 25 Persen pada Tahun 2022

“Dibutuhkan pembenahan agar bisa bersinergi dengan dunia industri terutama teknologi digital. Oleh sebab itu diperlukan kerjasama dengan sekolah secara berkelanjutan,” ucap Gilang. (Gin)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News