Vaksinasi Lansia di Kota Tebing Tinggi Rendah, Hanya 39,79 Persen

JABARNEWS | TEBING TINGGI – Vaksinasi Covid-19 bagi warga lanjut usai (lansia) di Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara terus terkendala meski tim vaksinator dan satgas Covid-19 Kota Tebing Tinggi sudah berjalan. Capaian vaksinasinya baru mencapai 39,79 persen.

Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Tebing Tinggi, dr Henny membenarkan masih rendahnya target vaksinasi Covid-19 bagi lansia di Kota Tebing Tinggi target capaian masih rendah hanya 39,79 persen.

Baca Juga:  Ridwan Kamil Tegaskan Temuan Kecurangan PPDB Jabar 2023 Tetap Diproses

“Capaian (vaksinasi) baru mencapai 39,79 persen,” ucapnya, Selasa, 16 November 2021.

Baca Juga: Yuk Simak Tips Ini Agar Bisa Mengatasi Rasa Minder Kalian

Baca Juga: Petani Milenial Dianggap Kurang Berkontribusi, DPRD Jabar Minta Pemprov Lebih Perhatikan Program Pertanian

Kata dia, guna mencapai target vaksinasi bagi lansia, Satgas Covid-19 Kota Tebing Tinggi melakukan koordinasi dengan TNI-Polri dengan membuka gerai vaksinasi di polsek dan Koramil.

Baca Juga:  Bupati dan Wakil Bupati Petahana Resmi Daftar ke KPU Kabupaten Serdang Bedagai

“Selain itu melakukan vaksinasi secara door to door bagi lansia,” katanya.

Baca Juga: Minta Pemda Pantau Titik Rawan Bencana, Ridwan Kamil: Jangan Tunggu Terjadi Korban!

Baca Juga: Kehabisan Oksigen, Pria di Serdang Bedagai Tewas Terduduk dalam Sumur

Menurut Henny, untuk sasaran lansia yang belum bisa divaksin karena kendala penyakit komorbid, maka di follow up puskesmas untuk nantinya dapat di vaksin.

“Kejar target dengan mempercepat antrian data vaksinasi, khususnya lansia,” ucap dia.

Baca Juga:  Masuk Zona Merah Covid-19, Purwakarta Kekurangan Ruang Isolasi

Terpisah, Kabid Komunikasi Iswan Suhendi koordinator operasional mengatakan, untuk mengejar target vaksinasi bagi bahwa kegiatan sosialisasi vaksinasi Covid-19 bagi lansia adalah keharusan karena target capain vaksinasi belum tercapai.

“Dengan adanya sosialisasi ajakan vaksinasi ini, kita harapkan lansia untuk semangat mendukung program percepatan vaksinasi bagi masyarakat agar mendapat kekebalan tubuh (herd Immunity) dalam masa pandemi Covid-19,” bilangnya. (Ptr)