Warga Langkaplancar Pangandaran Dihantui Teror Maling Ternak

Peternak di Ciamis Garuk Kepala Dombanya Hilang Digondol Maling. (Foto: Insiden24).

JABARNEWS | PANGANDARAN – Warga Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran diresahkan dengan teror maling ternak. Terkini, maling yang masih misterius itu menggondol 11 kambing milik peternak di Dusun Bangunsari, Desa Karangkamiri.

Teror maling ternak ini sudah terjadi beberapa kali. Namun aksinya semakin menjadi akhir-akhir ini hingga warga dibuat resah lantaran takut hewan ternaknya hilang.

Baca Juga:  Inilah Penilaian Kiai Ma’ruf Amin Tentang Sosok Dedi Mulyadi

“Semuanya sebanyak 11 ekor dari tiga kandang yang jarak kandanynya memang saling berdekatan,” kata Tokoh Pemuda Desa Karangkamiri, Asep Jasmasi, dilansir dari harapanrakyat.com, Minggu (6/3/2022).

Baca Juga:  Sistem PPDB 2023 Jabar Kembali Menuai Kontroversi

Ia mengatakan, aksi terbaru maling ternak ini membuat tiga orang warga desanya mengaku sedih karena jumlah hewan ternak yang dicuri terbilang banyak. Disebutkannya, aksi maling ini kerap terjadi pada tengah malam ketika warga sudah terlelap tidur.

Baca Juga:  Beri Kemudahan, Ratusan Penyandang Disabilitas di Kota Bandung dapat Alat Bantu

Namun, aksi maling ini sempat hampir terbongkar oleh seorang warga sempat yang melihat kendaraan yang parkir tak jauh dari kandang ternak tersebut. Akan tetapi, warga tak curiga kalau itu adalah komplotan maling ternak.