Website Bawaslu Kota Sukabumi Diretas Mr Spongebob, Sudah Tiga Minggu Belum Beres

Tangkap layar-Website Bawaslu Kota Sukabumi Diretas Mr Spongebob. (Foto: Sukabumikota.go.id).

Di bawah narasi tersebut juga terdapat sejumlah tagar seperti #Sukabumi Blackchat | Kelelawar Cyber Team | KOBU5TOR GHOST TEAM | Cr4byP4tty | galehDotID | Mr. Spongebob | Jiwa Terlelap | ghost7 | Hadii6666ho$t | Neng Mput | 1T4_KUM4 | ./Ray Xploit | TWENTY | Tn.Error404 | FirmanSec | Prat1337x.

Baca Juga:  Tega! Siswi SMP di Serdang Bedagai Jadi Korban Pencabulan Ayah Kandungnya

Menanggapi hal tersebut, Ketua Bawaslu Kota Sukabumi Ending Muhidin menyebut bahwa peretasan tersebut telah terjadi sejak tiga pekan lalu.

“Iya benar ada yang hack. Ada sekitar tiga mingguan,” kata Ending dikutip dari sukabumiupdate.com, Minggu (6/2/2022).

Baca Juga:  Ngeri! Begini Kronologi Kasus Pembacokan Pedagang hingga di Sukabumi

Dia menyebut bahwa pihaknya masih berupaya memulihkan website mereka. “Masih kena, sedang coba diselesaikan oleh teman-teman staf,” tuturnya.

Sekadar informasi, hingga berita ini ditulis website resmi Bawaslu Kota Sukabumi masih belum bisa diakses dan menampilkan tampilan yang sama. (Red)

Baca Juga:  Sandang Gelar Doktor, Cucun Ahmad Syamsurija Acungi Jempol Penanganan Krisis di Indonesia