JABARNEWS|BANDUNG – Aktor laga Tanah Air, Yayan Ruhian mengaku bangga dengan perjuangan dan semangat para atlet pencak silat Indonesia yang telah berhasil menyumbangkan 10 emas untuk kontingen Indonesia di ajang Asian Games 2018.
Sebagai aktor yang menguasai ilmu silat Yayan menilai perjuangan para atlet dalam memenangkan medali emas itu sangat luar biasa. Dia menilai dengan keberhasilan para pesilat itu turut mengangkat nama Indonesia lewat hobi dan seni beladiri khas bangsa Indonesia itu.
’’Luar biasa yang pertama saya mengucapkan selamat kepada para pendekar pencak silay yang menjadi duta pencak silat di ajang Asian Games ini. Terima kasih atas semangat kalian, saya yang menjadi bagian dari pencak silat sangat bangga dan terima kasih atas usaha kalian,’’ katanya.
’’Emas kalian merupakan keberhasilan untuk Indonesia. Jadi kalian mengangkat Indonesia lewat hobi lewat dan seni bela diri kalian,” kata Yayan kepada wartawan di Bandung.
Yayan melihat ketatnya persaingan atlet Indonesia dalam merebut medali emas, membuat tantangan pesilat Indonesia untuk bisa berjaya lewat seni beladiri asli tanah air itu semakin besar dikancah Internasional.
Tapi, lanjut Yayan, dengan mulai banyaknya negara yang mengembangkan pencak silat menjadi salah satu bukti dari pengembangan silat itu sendiri.
“Sebagai tanggung jawab, kita harus tahu bagaimana bisa mempertahankan pencak silat dari sisi prestasi untuk negara kita. Walaupun dari segi perkembangan kini pencak silat sudah ada disejumlah negara. Kalaupun ada atlet kita yang kalah, itu menjadi bukti jika keberhasilan mereka mengalahkan altet kita sebagai bukti pencak silat sudah semakin mendunia,” pungkasnya.
Yayan merupakan salah satu anak bangsa yang berhasil main di film Hollywood karena kemampuannya bermain silat. Tercatat sejumlah judul film Hollywood dibintanginya berkat pencak silat. Sebut saja Jhon Wick 3 dan Star Wars. (ely)
Jabarnews | Berita Jawa Barat