DPRD Jabar Harap Revitalisasi Situ Ciburuy Dapat Selesai Tepat Waktu

Wakil Ketua DPRD Jabar Ineu Purwadewi Sundari beserta Komisi IV DPRD Jabar saat melakukan kunjungan lapangan di lokasi Revitalisasi Situ Ciburuy Kabupaten Bandung Barat, Rabu (5/1/2022). (Foto: Humas DPRD Jabar).

JABARNEWS | BANDUNG – Komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat meninjau secara langsung pembangunan Revitalisasi Situ Ciburuy, Kabupaten Bandung Barat pada Rabu (5/1/2022).

Ketua Komisi IV DPRD Jabar Tetep Abdulatip berharap, proses revitalisasi Situ Ciburuy dapat segera rampung mengingat saat ini kontruksi utama telah selesai dibangun sehingga tinggal menyisakan proses finishing.

Baca Juga:  Mabes Polri akan Tindak Polisi yang Intervensi Jurnalis

Walaupun demikian, Tetep menyebut untuk selanjutnya akan ada pengawasan lebih lanjut karena pembayaran telah diselesaikan seluruhnya atau sudah 100 persen.

Baca Juga:  Daddy Rohanady Dorong Kesejahteraan Petani Jawa Barat Melalui Pendekatan Ilmiah

“Alhamdulillah komisi empat bisa melihat langsung program penataan revitalisasi Situ Ciburuy yang kontruksi utamanya sudah selesai, jadi memang tinggal finishingnya saja,” kata Tetep.

Baca Juga:  Anggaran Pilkada di Kabupaten Tasikmalaya Capai Rp140 Miliar, Mohammad Zen Beberkan Hal Ini

“Namun ini perlu kita awasi lebih lanjut karena 100 persen pembayarannya sudah dilakukan dan kita lihat ada hal yang perlu  terkait dengan revitalisasi ini,” tambahnya.