“Kalau masyarakat kita tidak mengerti haknya, tidak mengerti kewajibannya, dia hanya penonton, saya kira tidak banyak yang bisa dilakukan,” tambah Ketua DPW PKS Jabar ini.
Haru menjelaskan bahwa dalam pentahelix ada peran publik, sektor privat, sektor ketiga yang didalamnya ada masyarakat, media, dan perguruan tinggi.
“Coba lihat di Itali, Argentina. Atlet olahraga dan sepakbola itu kan mega bintang, sementara di kita belum. Jadi kalau kita masuk ke Piala Dunia wajar, karena olahraga di kita belum membudaya. Bahkan di kita sudah kesulitan sarana olahraga,” jelasnya.
Oleh karena itu, Haru menilai harus adanya perhatian pemerintah dalam memberikan sarana-sarana olahraga dan menyediakan anggaran yang cukup.
“Harus direncanakan, kita butuh berapa lapangan olahraga. Selama ini kan kita larinya ke taman terus. Kenapa kita tidak bicara penyediaan sarana olahraga per kecamatan,” tandasnya. (Red)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News