HPN 2023, Thoriqoh Nashrullah Fitriyah Menyoroti Kesejahteraan Jurnalis

Anggota DPRD Jawa Barat dari Fraksi PAN Thoriqoh Nashrullah Fitriyah (kiri) */Humas DPRD Jawa Barat/

JABARNEWS | BANDUNG- Thoriqoh Nashrullah Fitriyah, Anggota DPRD Jawa Barat asal Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) menyoroti kesejahteraan insan pers atau jurnalis.

Politisi asal PAN tersebut sangat berharap di momentum Hari Pers Nasional (HPN) 2023 kemarin kesejahteraan para jurnalis lebih diperhatikan pemerintah, termasuk perusahaan media.

Baca Juga:  Tinjau PTM 100 Persen di Kuningan, Wagub Jabar: Mereka Begitu Semringah

“Mudah-mudahan HPN 2023 ini menjadi momentum baik bagi insan pers (jurnalis) lebih meningkatkan kualitas, bertanggung jawab, dan semoga kesejahteraan jurnalis pun lebih diperhatikan,” harap Thoriqoh Nashrullah Fitriyah, Bandung, Sabtu 11 Februari 2023.

Baca Juga:  Berikut Prakiraan Cuaca Jawa Barat Hari Ini 7 Juni 2022

Lebih lanjut Thoriqoh Nashrullah Fitriyah mengatakan, pada momentum HPN 2023 kemarin ia sangat berharap adanya perhatian dari pemerintah ihwal kesejahteraan jurnalis.

Baca Juga:  Rekomendasi Pansus VI DPRD Jabar terkait Raperda RTRW Jawa Barat 2022-2024

Lantaran masih terdapat permasalahan besar yang saat ini masih dihadapi para jurnalis. Satu diantaranya, masalah upah.