Pembalap Indonesia yang Meninggal di Sepang Merupakan Warga Tasikmalaya

JABARNEWS | BANDUNG – Kabar duka datang dari kejuaraan Asia Talent Cup 2019 (ATC 2019), pembalap kebanggaan Indonesa asal Tasikmalaya, Afridza Munandar meninggal dunia setelah mengalami crash di tikungan ke-10 pada race 1, Sabtu (2/10).

“Dengan berat hati kami menginformasikan kepergian Afridza munandar yang terlibat insiden dalam Race 1 Idemitsu Asia Talent Cup di Sepang. Kami ingin menyampaikan bela sungkawa kepada keluarga dan teman-teman Afridza,” demikian cuitan Asia Talent Cup dalam akun Twitter, dilansir dari antaranews.com Minggu (3/11/2019).

Baca Juga:  Pansus I DPRD Jabar Ingatkan Kinerja BUMD yang Tidak Optimal

Sebelumnya, Afridza (20) sempat dibawa ke Rumah Sakit Kuala Lumpur menggunakan helikopter, namun tidak tertolong lagi dikarena cederanya didapatinya sangat parah.

Baca Juga:  Peningkatan Teknologi Pertanian Dinilai Bisa Sejahterakan Para Petani

Meninggalnya Afridza jelas menjadi sebuah kehilangan yang besar untuk dunia balap Indonesia. Sebab prestasinya di ajang balap motor sudah tak perlu diragukan lagi. Bisa dikatakan salah satu rider terbaik yang dimiliki Indonesia untuk saat ini.

Baca Juga:  Ingin Sukses? Inilah Cara Mengatur Keuangan yang Benar

Seperti diketahui, Munadar merupakan pebalap yang gemilang di IATC musim 2019 dengan mengemas dua kemenangan, dua tempat runner-up dan dua peringkat ketiga di musim di mana ia mampu berjuang untuk gelar kejuaraan. (Red)