Komentar AP Hasanuddin pun memicu reaksi keras dari para netizen. Bahkan, netizen menyebut akun tersebut sengaja igin memecah belah umat di tengah suasana Lebaran.
“Laporkan lbh baik lagi,” tulis netizen melansir dari Suara.com.
“Ini bener di-hack atau gimana?” sahut netizen lainnya.
Sementara itu, pengamat media sosial sekaligus founder Drone Emprit, Ismail Fahmi berharap, komentar provokatif segera diusut oleh pihak berwajib.
“Saya masih berharap akun AP Hasanuddin ini kena hack, shg menulis komentar provokatif yang sangat offside. Semoga begitu, bukan tulisan asli. Sabar, tahan diri, serahkan kepada yang berwajib untuk menginvestigasi,” tulis dia.