Dedi Mulyadi Bertolak Menuju Lombok, Siap Bangun Rumah Tahan Gempa

JABARNEWS | PURWAKARTA – Ketua DPD Golkar Jabar Dedi Mulyadi tengah bersiap untuk menuju Lombok, Nusa Tenggara Barat. Dia dijadwalkan akan menyerahkan bantuan kepada para pengungsi di provinsi yang ditimpa bencana gempa bumi itu.

Bantuan berupa beras sedang dia siapkan di Pasar Induk Cikopo, Purwakarta, Kamis (29/8/2018) siang. Selain itu, bahan pokok lain seperti sembako juga siap diberikan kepada para korban gemba bumi di Lombok.

“Family kita, makanan pokok dan kebutuhan sekolah menjadi prioritas kita. Ini saya sedang siapkan beras,” katanya di Pasar Induk Cikopo, Purwakarta.

Baca Juga:  Operasi Ketupat 2023, Polri Catat Ratusan Kejadian Kecelakaan, Ini Rinciannya

Menurut Dedi, timnya sejak kemarin sudah tiba di Lombok untuk melakukan pemetaan kebutuhan. Mantan Bupati Purwakarta tersebut berusaha menyisir wilayah pinggiran yang sulit dijangkau dan belum mendapatkan bantuan.

“Kita coba ke daerah pinggiran. Kalau sulit diakses kan berarti selama ini mereka sangat membutuhkan bantuan kita. Saya akan fokus di daerah-daerah itu,” ujarnya.

Selain itu, bantuan jangka panjang juga akan diberikan untuk warga korban gempa. Bantuan tersebut berupa rumah tradisional tahan gempa. Menurut dia, sebanyak 20 rumah sudah masuk dalam rencananya untuk dibangun tahap pertama.

Baca Juga:  Menegangkan! Presiden Jokowi Sambangi Ukraina dengan Naik Kereta Malam

“Warga Lombok membutuhkan rumah tahan gempa. Kita desain rumah panggung khas Lombok bagi warga di sana,” ucapnya.

Sama halnya dengan target penyerahan bantuan bahan pokok, target pembangunan rumah pun berada di daerah pinggiran. Biaya yang timbul atas kegiatan tersebut dibayarkan oleh Fraksi Golkar DPRD Jawa Barat.

Baca Juga:  Soal Keputusan Pembukaan Tempat Wisata, Ini Kata Kemenparekraf

“Penanganan bencana di Lombok itu menjadi tanggung jawab anak bangsa. Kita merasakan betul duka yang warga Lombok rasakan,” katanya.

Sebelumnya, seluruh jajaran Fraksi dan Pengurus Golkar Jabar melakukan ‘udunan’ dalam rangka penggalangan dana untuk korban gempa Lombok. Target dari penggalangan tersebut adalah Rp1 Miliar.

Mulai besok, seluruh bantuan tersebut akan disalurkan berdasarkan prioritas kebutuhan di masing-masing wilayah terdampak gempa. [jar]

Jabarnews | Berita Jawa Barat