Ditemukan Dalam Keadaan Meninggal Dunia, Jenazah Eril Akan Tiba di Indonesia Minggu

Potret Emmeril Khan Mumtadz atau Eril. (Foto: Instagram @emmerilkahn).

JABARNEWS | BANDUNG – Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril berhasil ditemukan di area Bendungan Engehalde, Bern, Swiss, Rabu (8/6/2022). Jenazah putra sulung Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil itu akan tiba di Indonesia pada Minggu (12/6/2022).

Baca Juga:  Giliran RKK Wilayah Bogor Dorong Ridwan Kamil Maju di Pilpres 2024

Hal itu berdasarkan pengumumna resmi yang diunggah Ridwan Kamil di akun media sosial miliknya @ridwankamil pada Kamis (9/6/2022) malam. Dalam unggahan itu, dijelaskan terkait dengan kedatangan jenazah dan juga pemakaman Eril yang akan dilakukan pada Senin (13/6/2022).

Baca Juga:  KBRI Bern Terus Berkoordinasi Dengan Pemerintah Swiss Dalam Upaya Pencarian Eril

Berikut isi unggahan Ridwan Kamil terkait dengan rencana kepulangan jenazah dan acara pemakaman Eril.

Alhamdulillah Ya Allah SWT, Engkai telah mengabulkan permohonan doa kami.

Jenazah ananda Emmeril Kahn Mumtadz sudah ditemukan.