Indonesia diprediksi menerima bonus demografi, yang artinya usia warga produktif lebih banyak daripada yang kurang produktif.
Bonus demografi itu, lanjut Rusli, diperkirakan terjadi pada 2035. “Dari sisi ini, PPP tidak ada alasan tidak mendukung,” kata Rusli.
Kedua, Rusli menyampaikan alasan PPP mendukung Ganjar Pranowo juga karena alasan historis terutama terkait kerja sama PDI Perjuangan dan PPP yang terjalin setidaknya sejak 1997.
Kerja sama itu pun juga terjalin saat Ganjar terpilih sebagai Gubernur Jawa Tengah bersama Gus Yasin sebagai wakilnya. “Kerja sama ini harus dilanjutkan menjadi presiden dan wakil presiden. Semoga wakilnya dari PPP,” bebernya.
Terakhir, alasan ketiga PPP mendukung Ganjar karena kedekatan kultural. Istri Ganjar, Siti Atiqoh, merupakan anak tokoh kiai NU, yang juga pengurus PPP Purbalingga, Akhmad Musodik Supriyadi.