JABARNEWS | Solo – Usai melawat ke markas Persis Solo di Stadion Manahan Solo, Persib Bandung kembali akan menjalani laga ujicoba. Kali ini melawan PSS Sleman pada Senin (17/2/20).
Laga ujicoba nanti kemungkinan bakal dilaksanakan tanpa penonton. Akibat dari kisruh PSS Sleman dengan sejumlah suporternya Januaru lalu, karena memprotes penggantian pelatih.
Walaupun demikian, Persib Bandung tak mempermasalahkannya.
“Tanpa penonton tidak masalah, asal lapangan bagus. Yang penting pemain bisa bermain dan menambah jam terbang,” kata Media Ofiicer Persib, Irfan Suryadiredja, Sabtu (15/2/20).
Hal senada juga dikatakan oleh pelatih Persib, Robert Rene Alberts usai timnya menekuk Persis Solo 2-0.
Ia mengungkapkan, banyaknya ujicoba sekadar memberikan tambahan jam terbang bagi anak asuhnya.
Selain itu juga, menurut pelatih asal Belanda tersebut, Persib membutuhkan lawan yang seimbang menjelang kick off kompetisi Liga 1 2020 bergulir.
“Target kami adalah memainkan seluruh pemain selama 90 menit,” kata Rene Alberts.
Itulah sebabnya Persib melakukan ujicoba yang terkesan padat dengan rentang waktu yang singkat. Bahkan setelah melawan PSS nanti, Persib akan menjalani dua pertandingan ujicoba lagi.
Albert mengungkapkan, hal itu merupakan salah satu cara untuk menentukan pemain utama klub berjuluk Maung Bandung tersebut.
Tersiar kabar, setelah melawan PSS Sleman, Persib Bandung juga akan menjalani pertandingan ujicoba dengan PSCS Cilacap dan Persikabo Bogor. (Bandung FC)