JABAR NEWS | PURWAKARTA – Pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke 71 di tahun 2017 ini, seluruh jajaran Kepolisian Republik Indonesia menggelar Upacara HUT Bhayangkara ke-71 di wilayahnya masing-masing.
Seperti di kabupaten Purwakarta, hari ini, Senin (10/07/2017) seluruh jajaran Polres Purwakarta mengadakan Upacara HUT Bhayangkara ke-71 yang dipusatkan di Taman Padjajaran komplek Pemerintah Kabupaten Purwakarata.
Dalam sambutan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang dibacakan Bupati Purwakarta, Dedi Mulyadi yang bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) menyampaikan, sepanjang 71 tahun sejarah pengabdian Polri pada bangsa dan negara, Polri telah banyak berperan memberikan sumbangsih yang sangat besar dalam upaya pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat, penegakan hukum serta perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat.
Kita semua juga telah menyaksikan berbagai prestasi yang telah diukir Polri, dalam mengemban tugas sebagai pemelihara keamanan dalam negeri.
“Keberhasilan Polri dalam penanganan terorisme, pemberantasan penyalahgunaan narkoba, pengungkapan kasus menjadi perhatian publik serta mengamankan berbagai agenda baik yang bersifat nasional maupun internasional, telah mendapat apresiasi dari pemerintah, masyarakat dan dunia internasional,” ucapnya.
Presiden berharap peringatan hari Bhayangkara bukan sekedar menjadi perayaan, tetapi dapat menjadi momentum untuk refleksi diri guna meningkatkan optimalisasi pelaksanaan tugas dan fungsi Polri, khususnya dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Dengan refleksi dini, Polri bisa melihat lagi bukan hanya keberhasilan yang telah dicapai, namun juga menyadari kelemahan dan kekurangan selama ini. Kelemahan dan kekurangan itu harus dilihat sebagai tantangan untuk memperbaiki diri, untuk melakukan perubahan yang positif serta untuk terus melakukan upaya reformasi institusi polri secara menyeluruh dan konsisten.
Presiden juga menekankan bahwa reformasi Polri yang menyeluruh, secara konsisten adalah keniscayaan dan sekaligus kunci menghadapi masa depan. Reformasi harus bersifat menyeluruh karena di dalamnya mencakup perubahan positif dari hulu sampai hilir, di dalamnya memuat perubahan mindset, perubahan sistem dan kelembagaan, perubahan manajerial sampai dengan perubahan perilaku yang lebih profesional.
“Muara akhir dari perubahan itu, kita harapkan akan lahir anggota Polri yang semakin profesional, yang dipercaya oleh masyarakat serta yang mampu memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat,” tutur Dedi saat didepan seluruh peserta upacara.
Sebagai penghormatan kepada jajaran Polri, Pemkab Purwakarta menampilkan salah satu tradisi kebudayaan di tanah Sunda, yaitu Sisingaan, Senin (10/07/2017). (Foto: Red)
Sementara itu, Kapolres Purwakarta AKBP Hanny Hidayat saat ditemui awak media usai pelaksanaan upacara mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Purwakarta dan seluruh masyarakat atas dukungan yang telah diberikan selama ini sehingga jajaran Polres Purwakarta bisa melaksanakan tugas dengan baik.
“Menjaga keamanan dan ketertiban sudah menjadi tugas kami, namun tanpa peran semua pihak mustahil itu bisa kita wujudkan,” ungkap Hanny.
Hanny, selaku orang nomor satu di jajaran Polres Purwakarta menegaskan untuk menciptakan suasana aman di Purwakarta, selain meningkatkan komunikasi dengan berbagai pihak, seperti Pemerintah Daerah, TNI, tokoh agama, organisasi dan pihak lainnya, anggota Polres Purwakarta juga secara rutin melakukan langkah preventif, pencegahan dengan melakukan patroli di seluruh Purwakarta.
Selain itu, dalam peringatan HUT Bhayangkara ke 71 di Purwakarta juga akan digelar hingga malam nanti, dengan Konser HUT Bhayangkara yang akan dimeriahkan penyanyi Charlie van Houten serta Ohang.
“Kepada Bupati Purwakarta, dan masyarakat, kami juga mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan, sehingga peringatan HUT Bhayangkara ke-71 di Purwakarta bisa berjalan lancar,” pungkas Hanny. (Zal)
Jabar News | Berita Jawa Barat