Kemenag Umumkan Jumlah Kuota Jamaah Haji untuk Indonesia, Segini Totalna

Penyelenggaraan haji 1443 Hijriah kembali dibuka. (foto: istimewa)

“Kelihatannya memang Indonesia yang paling banyak kuotanya dari seluruh dunia. Ini patut kita syukuri walaupun memang ada pembatasan umur tapi itu bisa kita selesaikan dengan berkomunikasi secara baik-baik melalui Kanwil Kemenag seluruh Indonesia,” ujar Yandri.

Baca Juga:  Bima Arya Pastikan 404 Jamaah Haji Asal Kota Bogor Negatif Covid-19

Yandri menuturkan total Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BPIH) pada 2022 mencapai Rp81 juta per orang, sedangkan BPIH yang disepakati untuk masing-masing calon jamaah haji sebesar Rp39,8 juta, naik dari rata-rata BPIH pada 2020 sebesar Rp35 juta per orang.

Baca Juga:  Viral, Bocah Berkalung Emas Rp 1,2 Juta Dijambret

Meski demikian, dia memastikan calon jamaah haji yang akan berangkat tahun ini atau yang mengalami tunda berangkat pada 2020 tidak akan dipungut biaya tambahan sama sekali.

Baca Juga:  Usai Tuntut Masa Jabatan Diperpanjang, Kepala Desa Bakal Minta Dana Desa Naik di Tahun 2024

“Walaupun kami sudah ketok palu Rp39.800.000, tapi jamaah haji tidak akan setor tambahan biaya satu rupiah pun. Ini komitmen DPR dan pemerintah,” tandasnya. (Red)