Long Weekend, PT KAI Daop 3 Cirebon: Jumlah Pengguna Jasa Meningkat

JABARNEWS | CIREBON – PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 3 Cirebon, mencatat pada libur panjang akhir pekan dan cuti bersama akhir OKtober 2020 pengguna jasa kereta meningkat 50 persen dibandingkan hari biasa.

“Pada libur panjang akhir pekan ini ada kenaikan jumlah pengguna jasa sebanyak 50 persen,” kata Manajer Humas KAI Daop 3 Cirebon Luqman Arif di Cirebon, Selasa (27/10/2020).

Luqman mengatakan pada masa libur panjang akhir pekan yaitu mulai tanggal 27 Oktober sampai 2 November 2020 tercatat terdapat 6.484 tiket yang terjual.

Baca Juga:  Pemprov Jabar Masih Kaji Pembentukan Badan Cekungan Bandung

Dan data tersebut, lanjut Luqman, meningkat 50 persen apabila dibandingkan dengan akhir pekan biasa, di mana penjualan tiket berkisar 3.000 lebih saja.

“Kalau akhir pekan biasa, di wilayah Daop 3 Cirebon hanya menjual berkisar 3.000 tiket dan pada libur panjang akhir pekan, tiket yang telah terjual sebanyak 6.484 tiket,” ujarnya.

Baca Juga:  Dedi Mulyadi: Kalau Tokoh Agama Berseteru Dalam Politik, Siapa Jadi Penengah?

Luqman mengatakan dengan adanya peningkatan jumlah pengguna jasa, maka pihaknya mengimbau kepada calon penumpang agar bisa melakukan tes cepat sehari sebelum jadwal keberangkatan.

Karena sampai saat ini KAI masih mewajibkan para pengguna jasa dapat menunjukkan hasil tes cepat maupun tes usap saat akan menaiki kereta.

“Kita masih mewajibkan para pengguna jasa untuk melakukan tes cepat. Untuk itu kami mengimbau agar mereka bisa melakukan tes cepat sehari sebelum keberangkatan,” tuturnya.

Baca Juga:  Dadang Supriatna Tetapkan Status Tanggap Darurat Jebolnya Tanggul Sungai Cisunggalah

Dia menambahkan selama berada di stasiun dan di dalam kereta, semua pengguna jasa diwajibkan memakai masker, mengenakan penutup muka dan juga menjaga jarak.

“Semua itu upaya kita semua dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” kata Luqman. (Ara)