Mahfud MD Resmi Mundur dari Jabatan Menko Polhukam!

Mahfud MD
Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD. (Foto: B Universe Photo).

“Saya katakan saya memang sudah lama bersepakat dengan Pak Ganjar untuk mundur, tapi nunggu momentum. Momentum itu apa? momentum itu ya satu momen, situasi yang tepat dan itu harus disusun melalui pembicaraan-pembicaraan saya dengan Mas Ganjar, dengan partai-partai pengusung, yang bekerja sama mengusung Ganjar Pranowo-Mahfud,” tuturnya.

Baca Juga:  Aksi Begal di Bandara Soekarno-Hatta Dipimpin Remaja 14 Tahun

Mahfud MD mengaku dirinya juga sudah berbicara dengan pihak Istana. Mahfud sendiri masih membawa surat resignnya tersebut dan akan disampaikan langsung ke Jokowi ketika bertemu.

Baca Juga:  BMW X1 sDrive18i Tampil Gahar Sebagai Mobil Multi Fungsi

“Maka hari ini saya sudah membawa surat untuk Presiden, untuk disampaikan ke Presiden langsung tentang masa depan politik saya yang belakangan ini menjadi perbincangan publik, dan surat ini akan disampaikan begitu saya mendapatkan jadwal ketemu dengan Presiden,” terangnya.

Baca Juga:  Kasus Korupsi Pembangunan SMPN di Bekasi Tengah Diusut Kejaksaan

“Tapi saya bawa terus karena memang surat ini begitu saya diberi waktu, begitu saya ketemu langsung, saya sampaikan surat ini,” tandasnya. (Red)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News