Melihat Permainan dan Skuad Timas Indonesia saat Bantai Nepal, Raksasa Asia?

Selebrasi gol para pemian Timnas Indonesia saat melawan Nepal di laga terakhir Grup A pada Rabu (15/6/2022), dini hari WIB. (Foto: PSSI).

Bahlan Rafli setidaknya dua kali nyaris mencetak gol jika memiliki penyelesaian akhir yang baik. Witan pun ada peluang emas yang gagal karena bola berhasil dihalau kiper lawan meski sudah duel satu lawan satu.

Baca Juga:  Angka Pengangguran Terbuka Tahun 2023 Turun, Segini Jumlahnya Sekarang

Kendati demikian, pada menit 54 Fachruddin Aryanto mampu menambah keunggulan Timnas Indonesia. Berawal dari sepakan pojok, Fachruddin mampu memanfaatkan kesalahan kiper Nepal yang gagal menghalau bola dengan baik.

Satu menit berselang giliran Saddil Ramdani yang mencetak gol. Saddil dengan tenang dapat mengeksekusi bola usai meneruskan umpan panjang.

Baca Juga:  Timnas Indonesia Bantai Vietnam, Phillipe Troussier Mundur Jadi Pelatih

Setelah unggul 4-0, Timnas Indonesia terus menekan Nepal. Namun, keberuntungan masih mengawal Nepal karena beberapa kali peluang emas entah kenapa digagalkan begitu saja.

Baca Juga:  Jordi Amat Tak Ragu Lawan Vietnam: Kami Mau Menang!

Memasuki menit-menit akhir, Elkan Baggott tambah gol Timnas Indonesia. Bahkan Witan Sulaeman membuat skuad Garuda unggul 6-0 setelah mencetak gol individu yang ciamik.