Minta Jajarannya di Kemenag Bertanggungjawab, Mendag Yaqut: Negara Tidak Butuh Pejabat Pintar

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas saat melantik dua Rektor Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) dan 12 pimpinan tinggi Pratama atau pejabat eselon II di lingkungan Kementerian Agama RI di Auditorium HM Rasjidi Kantor Kementerian Agama Jalan MH Thamrin Jakarta Pusat pada Jumat (28/1/2022). (Foto: kemenag.go.id).

JABARNEWS | JAKARTA – Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas meminta Dua Rektor Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) dan 12 pimpinan tinggi Pratama atau pejabat eselon II yang baru dilantik melaksanakan tugasnya dengan penuh tanggungjawab.

Baca Juga:  Harlah ke-17, "NU Online Pro" Segera Diluncurkan

Dia menegaskan, Kementerian Agama dan Negara tidak butuh pejabat dan aparatur yang pintar tapi tidak memiliki rasa tanggungjawab dalam melaksanakan tugas.

Baca Juga:  Kawasan Industri di Jakarta Mulai Sepi, Rupanya Ini Penyebabnya

“Pesan saya kepada saudara-saudara sekalian, hiduplah dengan bernapaskan kejujuran dan menjaga integritas,”kata Yaqut seusai pelantikan di Auditorium HM Rasjidi Kantor Kementerian Agama Jalan MH Thamrin Jakarta Pusat pada Jumat (28/1/2022) kemarin.

Baca Juga:  Tiga Partai Ini segera Deklarasikan Anies Baswedan Jadi Capres 2024, Lalu Siapa Kandidat Cawapresnya?

“Kejujuran dan integritas akan membawa ketenangan batin,” sambungnya.

Dia mengungkapkan bahwa jabatan merupakan amanah dan semua jabatan dibatasi oleh waktu.