MUI Kutuk Penyerangan RS Indonesia di Gaza: Israel Buta, Tuli, Tidak Berakal dan Bernurani

MUI
Ketua MUI Bidang Hubungan Luar Negeri dan Kerja Sama Internasional Sudarnoto Abdul Hakim. (Foto: TVOne).

JABARNEWS | BANDUNG – Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengutuk serangan Israel ke Rumah Sakit Indonesia di Gaza pada Senin (20/11/2023).

Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri dan Kerja Sama Internasional Sudarnoto Abdul Hakim mengatakan bahwa Israel buta, tuli, tidak berakal dan bernurani sehingga membabi buta membunuh siapa saja, bahkan orang-orang yang seharusnya dilindungi dan tempat yang seharusnya dilindungi.

Baca Juga:  Polresta Deli Serdang Bagi 100.000 Masker Gratis

“Ini perbuatan yang sangat terkutuk yang tidak bisa diterima dengan alasan apa pun,” kata Sudarnoto dalam keterangannya, Selasa (21/11/2023).

Dia menyeru seluruh negara untuk terus bergerak bersama melakukan upaya diplomatik dan upaya lain yang lebih terukur serta efektif guna menekan Israel dan negara-negara pendukungnya.

Baca Juga:  Beri Perhatian Kepada Pemuda, Oded M Danial Sebut Hal Ini

“Presiden Amerika Serikat Joe Biden yang katanya telah berjanji berada di garda terdepan melawan teroris, telah berkhianat karena justru membela zionis Israel,” serunya.

Baca Juga:  Menlu Retno Serukan Gencatan Senjata di Gaza, Indonesia Desak Israel Akhiri Pendudukan