Pasti Unggul di TPS Tempat Eti Nyoblos

JABARNEWS | KOTA CIREBON – Pasangan Calon Walikota Cirebon Nomor Urut 2, Drs Nashrudin Azis SH dan Dra Hj Eti Herawati di TPS 09 menangi suara di RW 05/RT 01 Kelurahan Kejaksan. Kemenangan tersebut didapati PASTI di lokasi Eti Herawati menyalurkan hak pilihnya.

Adapun hasil penghitungan suara di TPS 09 Kejaksan di lokasi Calon Wakil Walikota Nomor Urut 2, Eti Herawati dengan total 279 suara, dimana Pasangan Nomor Urut 1, Bamunas Setiawan Boediman-Effendi Edo mendapatkan 101 suara, Pasangan Nomor Urut 2, Nashrudin Azis-Eti Herawati dengan abstain atau tidak sah 14 suara.

Baca Juga:  Ini Cara Warga Warungkiara Cianjur Sambut Idul Adha

Atas hal itu, Calon Wakil Walikota, Dra Hj Eti Herawati mengucapkan syukur atas kepercayaan masyarakat di lokasi dirinya mencoblos, yang menenangkan dirinya. Hal itu, kata dia, kemenangan diharapkan bisa berlanjut di lokasi TPS-TPS lainnya.

Baca Juga:  Soal Perpanjangan Masa Jabatan Panglima TNI, Ini Kata Jokowi

“Alhamdulillah, terima kasih atas kepercayaan masyarakat di lokasi saya mencoblos bisa unggul. Saya berharap berlanjut ke TPS-TPS lainnya,” ungkap Eti.

Masih, kata Eti, karena masih di TPS tempat dirinya memilih, berharap juga akan terus diikuti oleh TPS lainnya. Karena, kata dia, kepercayaan masyarakat harus betul-betul dijaga dan berharap siapapun yang menang tetap harus saling menghormati.

Baca Juga:  Ditinggal Shalat Maghrib, Motor Jamaah Hilang Digondol Maling

“Mari kita jaga dan kawal kemenangan yang ada di TPS-TPS lainnya di Kota Cirebon. Semoga ini awal yang baik untuk kebaikan daerah kedepan,” ungkapnya. (One)

Jabarnews | Berita Jawa Barat