JABARNEWS | BANDUNG – Liga 1 2020 akan kembali bergulir pascajeda lantaran pandemi Virus Covid-19. Rencananya, kompetisi yang terakhir bergulir pada Maret lalu itu akan kembali dijalankan pada Oktober 2020 mendatang.
Persib Bandung sebagai salah satu peserta pun mulai kembali mempersiapkan tim mereka. Skuat Maung Bandung pun telah kembali berlatih sejak Senin lalu (10/10/2020). Beberapa tim lainnya pun telah bersiap untuk menghadapi kompetisi mendatang.
Memiliki waktu sekira 6 pekan ke depan, Persib pun berusaha memaksimalkan persiapan mereka. Utamanya, mereka terfokus kepada pemulihan fisik, teknik dan taktik dari para pemainnya.
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts pun mencoba untuk menyesuaikan kondisi para pemainnya. Pasalnya, jadwal kompetisi yang dimulai dari bulan Oktober nanti akan berjalan sangat padat. Kondisi tersebut pun membuat tim memiliki waktu pemulihan yang sangat sedikit.
“Ketika liga kembali bergulir, nantinya akan ada jadwal yang sangat padat mulai dari Oktober. Kami harus banyak mengakali waktu pemulihan,” tutur Robert Alberts pada Selasa (11/10/2020).
Meski demikian, pelatih asal Belanda tersebut merasa tertantang dengan kondisi pertandingan nanti. Waktu persiapan selama 6 pekan ke depan pun divariasikan untuk bisa beradaptasi dengan jadwal padat nanti.
Kompetisi Liga 1 2020 yang baru memainkan tiga laga itu pun akan kembali bergulir selama 5 bulan ke depan dari Oktober nanti. Liga pun ditargetkan akan selesai pada Februari 2021 mendatang.
“Tetapi ini suatu hal yang menarik untuk kami kembali bertanding dan memastikan semua pemain siap dalam 6 pekan ke depan untuk menghadapi jadwal padat di 5 bulan ke depan,” papar Robert. (Red)