Lalu untuk kuartet di lini belakang, posisi Asnawi Mangkualam di bek kanan bisa diberikan kepada Yakob Sayuri yang bisa beroperasi sebagai Wing Back.
Untuk bek tengah, duet Rizky Ridho dan Hansamu Yama juga bisa dicoba agar menaikkan pengalaman bertanding keduanya di Piala AFF 2022.
Sedangkan sektor bek kiri, Edo Febriansyah bisa menjadi starter karena Pratama Arhan juga sempat cedera dan kondisinya belum 100 persen di laga kontra Kamboja.
Untuk lini tengah, Shin Tae-yong bisa memainkan tiga gelandang yakni Rachmat Irianto sebagai gelandang bertahan dan ditemani Syahrian Abimanyu serta Marselino Ferdinan.
Untuk lini serang, nama Ilija Spasojevic bisa dicoba sejak awal dan ditemani Saddil Ramdani serta Dendy Sulistyawan di sisi lapangan.