JABARNEWS I KOTA CIREBON – Ratusan umat muslim di lingkungan RW 06, Desa Sutawinangun Kabupaten Cirebon, Minggu (11/9/2019), melaksanakan shalat Idul Adha 1440 Hijriah secara khidmat, lancar dan tertib.
Pelaksanaan shalat Idul Adha atau yang lebih lazim disebut Hari Raya Kurban dilaksanakan di ruas jalan Sutawinangun dan diikuti oleh ratusan jamaah terdiri dari masyarakat muslim yang berada di sekitar Masjid Darussalam.
H. Iwa Suryawan, Ketua Panitia Idul Adha 1440 Hijriah Masjid Darussalam RW 06, Desa Sutawinangun, dalam laporannya menyampaikan bahwa penerimaan hewan kurban yang dihimpun oleh panitia kurban Masjid Darussalam pada tahun ini, terdiri atas 9 ekor hewan kurban sapi dan 18 ekor hewan kurban kambing. Jumlah tersebut diperoleh dari lingkungan RW 06, Desa Sutawinangun dan dari luar.
Bertindak sebagai imam dan khotib pada pelaksanaan shalat Idul Adha 1440 Hijriah, dalam khutbahnya Ustad Syarifudin menyampaikan, Idul Adha berisikan tentang meneladani Nabi Ibrahim AS menjadi sosok tokoh teladan tentang bagaimana seharusnya wujud cinta kita kepada Allah SWT.
Sehingga, Nabi Ibrahim AS mendapat julukan Khalilullah Khalilurrahman karena begitu disayang oleh Allah SWT, serta karena ketaatanya dalam menjalankan segala perintah –perintah Allah SWT. (One)
Jabar News | Berita Jawa Barat