Robert: Persib Sudah Tak Sabar Berlatih Sejak Bulan Lalu

JABARNEWS | BANDUNG – Persib Bandung kembali menjalani latihan pada Senin (10/8/2020) pagi di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Latihan tersebut merupakan yang perdana setelah Liga 1 2020 jeda lantaran pandemi Virus Covid-19.

Sebanyak 22 pemain mengikuti sesi latihan kali ini. Dari 22 pemain tersebut, terlihat dua pemain asing yakni Omid Nazari dan Nick Kuipers bergabung dalam latihan tersebut.

Baca Juga:  Masih Ingat Pak Ogah dI Film Si Unyil? Begini Sekarang Kondisinya

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts pun menyambut antusias latihan perdana ini. Bahkan, ia menyebut bahwa dirinya dan tim telah tak sabar untuk berlatih sejak bulan Juli lalu. Robert pun merasa senang lantaran tak ada satupun awak di tim Persib yang terpapar Covid-19.

“Kita tidak bisa bersabar untuk bisa berlatih sejak bulan lalu, dan kita sangat senang hari ini bisa berkumpul kembali. Semuanya mulai dari pemain, staf pelatih dan ofisial negatif dari virus,” ujar Robert dalam wawancara virtual usai latihan, Senin (10/8/2020).

Baca Juga:  Kapolri Sigit Pastikan KTT G20 di Bali Berjalan Lancar dan Aman

Persib pun masih menanti kedatangan 5 pemain lain untuk bergabung latihan nanti. Kelima pemain tersebut diantaranya adalah Zulham Zamrun yang masih harus menjalani tes PCR Covid-19, lalu Geoffrey Castillion dan Wander Luiz yang masih di negaranya masing-masing, serta Febri Hariyadi dan Beckham Putra yang sedang mengikuti pemusatan latihan Tim Nasional Indonesia.

Baca Juga:  Rupiah Hari Ini Menguat 15 Poin Jadi Rp14.755 Per USD

“Kita merasa senang hari ini latihan berjalan baik karena tidak ada pemain yang terpapar virus. Dan mereka pun senang bisa kembali bermain bersama di lapangan walaupun belum semua pemain bergabung,” tutur Robert. (CR4)