JABARNEWS | BANDUNG – Di tengah munculnya wacana penundaan Pemilu 2024 yang dilontarkan sejumlah partai di Indonesia, mantan Menko Kemaritiman Rizal Ramli malah berfikir sebaliknya berharap dapat dipercepat.
Adapun alasan harapan percepatan tersebut karena Rizal Ramli menganggap kinerja pemerintah yang tidak maksimal.
“…Pemerintah yang gak becus, yang membiarkan korupsi dan KKN terjadi secara masif, yang bikin rakyat hidup susah itu justru harus dipercepat…diselesaikan..bukan diperpanjang” ujar Rizal Ramli dalam tayangan video Youtube Refly Harun, 4 Maret 2022.
Pernyataan Rizal Ramli tersebut mendapat komentar menohok dari Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Kepresidenan Ali Mochtar Ngabalin. Dalam komentarnya melalui Twitternya, Ngabalin menyinggung posisi Rizal Ramli sebagai mantan menteri kabinet Presiden Joko Widodo (Jokowi).
“Emang sakit banget kalau orang dipecat, bisa sampai ke liang kubur dendamnya.” ujar Ngabalin dalam akun Twitter @AliNgabalinNew, 6 Maret 2022.