TKN Pastikan Gibran Rakabuming Raka Siap Bersaing dengan Mahfud MD saat Debat Cawapres

Calon Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. (Foto: Sindonews).

JABARNEWS | BANDUNG – Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran memastikan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Gibran Rakabuming Raka sudah siap debat Cawapres yang akan digelar KPU RI pada Jumat (22/12/2023).

Wakil Komandan Golf TKN Lisman Hasibuan mengatakan bahwa putra sulung Presiden Jokowi itu mempunyai modal yang cukup, yakin sebagai Wali Kota Surakarta.

Baca Juga:  Muhadjir Effendy: Kemenkes Buka Vaksinasi Covid-19 Selama Libur Nataru

“Beliau ‘kan sudah punya modal karena beliau sudah pernah jadi Wali Kota Surakarta, dan pernah juga melakukan debat juga. Semua sudah dipersiapkan,” kata Lisman di Jakarta, Senin (18/12/2023).

Baca Juga:  KPU akan Evaluasi Debat Capres Tadi Malam, Simak Penjelasan Sesi Berikutnya Disini

Dia menuturkan, Gibran juga layak membahas tema tentang ekonomi kerakyatan lantaran kerap menerapkan prinsip tersebut selama menjabat sebagai orang nomor satu di Surakarta.

Baca Juga:  Kejari Majalengka Besok Akan Periksa Saksi Dugaan Tipikor PDSMU

Persoalan infrastruktur juga dinilai sangat dikuasai Gibran karena berpengalaman melakukan pembangunan di Surakarta. Selain itu, latar belakang Gibran yang juga pernah sebagai pengusaha mendukung untuk membahas ekonomi digital.