Hati-Hati, Gangguan Kesehatan Ini Sering Terjadi Di Bulan Ramadhan

JABARNEWS | BANDUNG – Tak lama lagi kita akan memasuki bulan ramadhan, bulan dimana diturunkannya kitab suci Al-Qur’an. Bagi anda yang akan menjalankan puasa nanti, apakah sudah siap menyambut bulan suci yang penuh berkah ini?

Beberapa penelitian memang membuktikan bahwa kegiatan berpuasa memberikan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Salah satu studi mengungkapkan, puasa dapat membantu pembakaran lemak jahat di dalam tubuh, meningkatkan fungsi otak, dan juga mengurangi resiko penuaan dan penyakit berbahaya.

Namun faktanya tidak jarang pula beberapa orang yang mengalami gangguan kesehatan saat berpuasa. Mungkin hal ini dikarenakan tubuh kita merasa “kaget” akibat perubahan pola makan yang tiba-tiba. Yang biasanya makan tiga kali sehari di waktu pagi, siang, dan malam.

Baca Juga:  Razia Kosan Nihil, Di Cafe Polisi Giring 10 Pengunjung

Saat bulan puasa menjadi makan setidaknya dua kali sehari yakni saat maghrib dan sahur. Untuk menyiapkan diri menyambut bulan Ramadhan, anda perlu mengetahui beberapa gangguan kesehatan yang biasa ditemui saat bulan puasa, diantaranya:

Asam Lambung

Salah satu penyakit yang umum terjadi saat berpuasa adalah naiknya asam lambung akibat perut yang kosong seharian. Gangguan ini akan hilang dengan sendirinya seiring dengan waktu tubuh akan menyesuaikan diri.

Salah satu pemicu naiknya asam lambung adalah ketika kamu langsung tidur 30 menit setelah makan sahur. Jika memang ingin tidur setelah sahur, tunggulah setidaknya 1 jam setelah sahur agar asam lambung tidak naik.

Sakit Kepala

Sakit kepala bisa disebabkan oleh banyak hal. Salah satunya adalah tekanan darah yang rendah dan juga kurangnya pasokan gula dari makanan. Sakit kepala juga bisa disebabkan karena rasa kantuk karena pola tidur yang agak berubah dan rutinitas pekerjaan yang menuntut banyak tenaga dan pikiran.

Baca Juga:  Program One Day One Prison Product Ala Lapas Purwakarta

Untuk mengurangi sakit kepala, biasakan untuk tidur minimal 7 jam, hindari minum kopi, dan perbanyak makan makanan yang kaya gizi.

Dehidrasi

Memang tidak bisa dipungkiri cairan tubuh selama berpuasa akan berkurang drastis. Kekurangan cairan akan menyebabkan bibir dan kulit kering hingga dehidrasi. Untuk mencegah dehidrasi, hindari minuman manis saat sahur dan kurangi aktifitas fisik di luar ruangan.

Radang Tenggorokan

Makanan berminyak seperti gorengan memang kerap menjadi menu buka puasa yang paling disukai. Tapi waspadai gejala radang tenggorokan dan batuk yang tentu akan mengganggu kegiatan ibadah kamu.

Baca Juga:  10.200 Personel Amankan Asian Games 2018

Pasalnya, terlalu sering mengonsumsi gorengan akan merangsang tenggorokan menjadi sensitif. Sah-sah saja makan gorengan asal diimbangi dengan konsumsi air putih yang banyak serta buah-buahan segar ya…

Sembelit

Sembelit atau sulit buang air besar terjadi karena kurangnya cairan dan serat sehingga mengganggu sistem pencernaan tubuh. Perbanyaklah konsumsi makanan yang kaya serat seperti sayuran dan buah-buahan seperti pepaya.

Hindari terlalu sering mengonsumsi makanan yang mengandung banyak lemak seperti opor, nasi padang, dan goreng-gorengan.

Nah, itulah tadi beberapa gangguan kesehatan yang biasa ditemui saat bulan ramadhan. Semoga ulasan di atas dapat bermanfaat bagi anda dalam menjalani puasa. (Fin)

Sumber berita ini diambil dari vemale.com

Jabarnews | Berita Jawa Barat