JABARNEWS | SUBANG – Keamanan di desa-desa diperketat. Sebagai upaya menciptakan situasi aman, Tim Satuan Tugas program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke- 102 beserta warga Dusun Cirangkong, Desa Cijambe, Kecamatan Cijambe, Kabupaten Subang membangun pos ronda.
Pos ronda berukuran 2 x 3 meter sebanyak empat unit itu, dibangun jajaran TNI dari Kodim 0605/Subang, Jawa Barat secara permanen.
Menurut Komandan Kodim 0605/Subang Letkol. Inf. Fikri Ferdian melalui Danramil Cijambe Kapten Inf. Supriyono menuturkan, sasaran tambahan dari program TMMD kali ini berupa penambahan fasilitas pos ronda, mengingat pentingnya keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Alhamdulillah pembangunan pos kamling sebanyak 4 unit ini sudah hampir rampung. Salah satunya pos kamling di Kampung Margahayu, Desa Cirangkong,” kata Supriono, Minggu (22/7/201).
Ia berharap dengan adanya pos ronda itu kesadaran warga untuk melakukan penjagaan bisa semakin meningkat, sehingga wilayah itu tetap aman dari tindak kejahatan dan kriminalitas. “Mudah-mudahan warga semakin giat melakukan ronda malam yang sudah menjadi komitmen,” ujarnya.
Secara terpisah, Kepala Desa Cirangkong Wahyudin mengungkapkan, semua pembangunan fisik dalam program TMMD kali ini telah berjalan lancar. “Salah satunya pembuatan dua unit pos kamling di Desa Cirangkong, hampir beres. Jadi, nanti satgas TMMD dan warga fokus penyelesaian rehab rutilahu dan pengerjaan jalan yang terus dikebut,” pungkasnya. (Mar)
Jabarnews | Berita Jawa Barat