BIJB Diresmikan, Pemandu Wisata Disiapkan

JABARNEWS | MAJALENGKA – Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati kini sudah diresmikan, diharapkan kunjungan wisatawan mancanegara‎ ke Majalengka bisa meningkat. Kehadiran bandara bertaraf internasional itu, sangat memungkinkan turis asing lebih banyak lagi mengeskplor sejumlah objek wisata yang ada di Majalengka.

Kepala Bidang Pengelolaan Industri Pariwisata pada Disparbud Majalengka, Mumuh Muhidin mengatakan pihaknya telah mempersiapkan terkait hal tersebut. Bahkan sejumlah pelatihan telah sengaja dilaksanakan untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM) supaya lebih professional.

Baca Juga:  Aplikasi Bjb Coin, Permudah Nasabah Simulasi Saat Pengajuan Kredit Online

“Kunjungan wisatawan asing ke Majalengka tentunya akan bertambah, seiring dengan beroperasinya BIJB Kertajati. Kita sudah membuat beberapa pelatihan dengan Kementrian, untuk menghadapi era baru di Majalengka,”ungkapnya, Selasa (29/5/2018).

Mumuh menambahkan selain itu pihaknya juga telah menyiapkan para pemandu wisata, yang akan bertugas menemani perjalanan wisatawan asing ketika berkunjung ke kota angin. Pihaknya juga tengah gencar mempromosikan tempat-tempat menarik seputar obyek wisata yang ada di media sosial, website maupun aplikasi lainnya termasuk media online.

Baca Juga:  Ini Kelebihan Dari Tas Nilon, Salah Satunya Tahan Lama

“Kami juga siapkan para pemandu wisata. Kami yakin para wisatawan asing akan berdatangan ke Majalengka. Bandara telah menjadi pintunya,” ungkapnya.

Sementara itu, salah seorang warga di dekat obyek wisata paralayang, Ujud mengatakan kehadiran obyek wisata di wilayah Majalengka kota membuat wilayah tersebut kini tidak sepi lagi seperti dua tahun sebelumnya.

Baca Juga:  Surat Belum Turun, Pemkab Subang Batal Rotasi Mutasi

“Kini perekonomian warga berangsur-angsur meningkat. Tadinya hanya sedikit warung, kini berdiri puluhan toko dan warung, serta tempat penginapan dan kamar kos yang disewakan,” ungkapnya. ‎(Rik)

Jabarnews | Berita Jawa Barat