Selain gencar melakukan pemutihan pajak, ia pun meminta Badan Pendapatan Daerah Jabar kembali masif mensosialisasikan soal taat membayar pajak.
“Iya kembali lagi ke pemutihan pajak, dan sosialisasi taat pajak. Sosialisasi pun harus pakai metode efektif yang bisa mengubah perspektif masyarakat soal pentingnya taat pajak,” ucap dia.
Lalu, ia pun mendorong Badan Pendapatan Daerah Jabar menciptakan inovasi agar masyarakat taat pajak, khususnya menekan angka KTMDU yang setiap tahunnya angkanya cukup tinggi.
“Iya Pemerintah Provinsi Jabar (Bapenda Jabar) harus bisa melakukan inovasi baru agar KTMDU ini bisa berkurang,” pinta dia.
Inovasi seperti pemberian hadiah yang memang sudah dilakukan tambah dia, sebaiknya terus dilakukan untuk mendorong masyarakat agar taat membayar pajak.
“Program pemberian hadiah itu bagus, sebelumnya ada hadiah umrah dan lainnya, itu bisa dilakukan terus. Tapi ya, harus tetap ada inovasi baru agar masyarakat mau bayar pajak,” ucap dia. ***