JABARNEWS | BARCELONA – Leg pertama 16 besar Liga Champions kembali digelar, Selasa (20/2/2018). Salah satu laga yang diprediksi bakal jadi tontonan menarik yakni Barcelona versus Chelsea yang digelar di Stamford Bridge.
Laga ini begitu dibumbui aroma balas dendam. Pada laga terakhir jumpa Chelsea di Liga Champions 2011-2012, Barcelona bertekuk lutut di kaki klub Liga Inggis itu. Klub dari Catalan ini gagal lolos ke final setelah kalah agregat 1-3 dari Chelsea.
Namun, kini Barca dalam kondisi on fire. Barcelolan memuncaki klasemen Liga Spanyol. Sementara Chelsea masih tertatih-tatih bersaing di Liga Inggris. Chelsea berada di peringkat empat klasemen, terpaut 19 poin dari Manchester City yang bertengger di urutan teratas.
Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, menegaskan, tak besar kepala kendati diunggulkan dalam laga itu.
“Chelsea adalah juara Premier League 2017. Bukan hal mudah mengalahkan Chelsea. Pertandingan akan berjalan sulit,” kata Valverde, dilansir laman Bola.
Sementara Pelatih Chelsea, Conte meminta anak-anak asuhnya mewaspadai pergerakan Lionel Messi.
“Messi adalah sosok yang sangat berbahaya bagi lini pertahanan The Blues,” terangnya. (Des)
Jabarnews | Berita Jawa Barat